::::SELAMAT HARI JADI KOTA BOJONEGORO KE-337, BOJONEGORO SEHAT PRODUKTIF DAN BAHAGIA, BOJONEGORO MATOH ::::

Festival Belimbing Desa Ngringinrejo Agrowisata Bojonegoro

Ditulis Oleh Unknown pada Minggu, 02 November 2014 | Minggu, November 02, 2014

Arak-arakan Festival Belimbing Desa Ngringinrejo
Ngambon (Djanggleng) – Tidak terasa kota Bojonegoro sudah memasuki usia ke-337 tahun. Kota kecil di daerah barat provinsi Jawa Timur ini berkembang pesat pembangunannya di berbagai sektor. Mulai dari Industrialisasi Migas dan Industri kreatif pun beriringan untuk menjadi kekuatan ekonomi di kota ledre ini. Berbagai acara di helat untuk memeriahkan hari jadi Kota Bojonegoro, mulai dari festival bengawan yang diadakan Bendungan Gerak. “Kita sebagai masyarakat Bojonegoro harus berkolaborasi dan melestarikan bengawan, karena bengawan menghidupi warga Bojonegoro dan kita patut menjaga serta bersinergi dengannya”, tutur Kang Yoto.
Kang Yoto Membuka Syukuran Festival Belimbing
Dengan slogan Bojonegoro Sebagai Lumbung Energi dan Pangan Negeri, diberbagai daerah Bojonegoro pun sudah menjadi tempat agrowisata ekonomi kreatif selain migas. Desa Ngringinrejo Kec. Kalitidu ini adalah salah satu desa agrowisata dengan hasil Buah Belimbing yang merupakan kawasan Produktif di daerah Bojonegoro. Untuk itu diadakanlah  Festifal Belimbing yang di pertama kali di Bojonegoro , sebagai wujud syukur karena berkah dari Tuhan Yang Maha Kuasa. “Petani Belimbing di Desa Ngringinrejo, Kecamatan Kalitidu harus menjadi contoh bagi siapapun. Sebab kesungguhan untuk bekerja keras akan meraih kesuksesan, pirnsip kerja yang gigih adalah modal utama masyarakat”, Kata Suyoto . (didik/djanggleng)

Ditulis Oleh : Unknown ~KIM DJANGGLENG

kim djanggleng Anda sedang membaca artikel berjudul Festival Belimbing Desa Ngringinrejo Agrowisata Bojonegoro yang ditulis oleh KIM DJANGGLENG yang berisi tentang : Anda diperbolehkan mengcopy paste artikel ini tanpa seijin admin asal mencantumkan backlink.

Blog, Updated at: Minggu, November 02, 2014

0 komentar:

Posting Komentar

KANAL BOJONEGORO

Relawan TIK Bojonegoro

Blogger Bojonegoro

MEDIA BOJONEGORO

KIM Djanggleng
Kanal Bojonegoro
Blogger Bojonegoro
Halo Bojonegoro
Blog Desa
Malowopati Web Design
R-TIK Bojonegoro
PPID Bojonegoro
indahnya bengawan bojonegoro
KIM Djanggleng